Jumat, 30 Januari 2015

Pidato Kenakalan Remaja



Assalamu’alaikum. Wr. Wb.

            Bapak guru yang saya hormati dan teman-teman yang berbahagia. Marilah kita panjatkan puji syukur atas kehadirat  Allah SWT yang senantiasa melimpahkan rahmat, taufiq, dan hidayah-Nya kepada kita semua sehingga kita dapat berkumpul di tempat ini dalam keadaan sehat wal afiat tanpa ada halangan suatu apapun.
            Bapak guru yang saya hormati serta teman-temanku yang berbahagia, sebagaimana yang telah kita ketahui bersama, sekarang ini kenakalan remaja sudah memprihatinkan. Perbuatan negatif atau menyimpang yang dilakukan oleh para remaja dianggapnya hal yang biasa, lumrah bahkan malah membanggakan bagi mereka. Mereka menganggap sebagai lambang suatu keberanian. Inilah problem sosial yang menjangkit beberapa remaja kita sekarang ini yaitu tingkah laku menyimpang, yang kerap disebut “Kenakalan Remaja”.
            Adapun penyebab problem kenakalan remaja dapat berbagai macam, bisa jadi akibat salah orang tua dalam cara mendidik atau orang tua yang terlalu terlampau sibuk dengan pekerjaannya, sehingga anaknya kurang mendapat perhatian dan pendidikan yang baik. Dapat juga dikarenakan tidak tepatnya memilih teman atau lingkungan pergaulan, sehingga dapat mengakibatkan terjerumusnya di dalam pergaulan yang salah. Ada satu perasaan di kehidupan remaja bahwa mempunyai banyak teman merupakan salah satu wujud yang membanggakan.
            Boleh saja kita memiliki banyak teman, tetapi kita harus pandai dalam memilih teman, mana tingkah laku teman yang salah, dan mana tingkah laku teman yang baik dan benar. Masih banyak lagi tingkah laku menyimpang remaja layaknya mulai mengetahui rokok serta narkoba yang awalnya hanya coba-coba, namun rasa coba itu membuat kita ketagihan hingga sulit untuk berhenti dari ketergantungan rokok ataupun narkoba tersebut.
            Contohnya lagi masuk geng motor, senang tawuran, mabuk-mabukan, seks bebas, dll. Mari kita jauhi perilaku menyimpang tersebut, karena dapat merugikan diri sendiri. Sebaiknya mari kita gunakan masa-masa remaja kita dengan hal-hal yang positif serta berguna untuk diri sendiri, orang tua, masyarakat, agama, serta bangsa dan negara.
            Teman-temanku yang berbahagia, mudah-mudahan yang saya sampaikan pada kesempatan ini dapat membawa manfaat bagi kita semua, sehingga kita dapat mengamalkan ilmu yang telah kita miliki dengan penuh ikhlas dan semata-mata mencari ridho Allah SWT. Semoga Allah senantiasa memudahkan kita dalam mencari ilmu sekaligus memberi ilmu yang bermanfaat bagi kita semua. Amin ... Sekian dari saya, kurang lebihnya saya mohon maaf.

Wassalamu’alaikum. Wr. Wb

Tidak ada komentar:

Posting Komentar